Furniture Multi Fungsi Solusi Ruang Sempit

Furniture Multi Fungsi Solusi Ruang Sempit

Ruang sempit sulit ruang apartemen sulit sekali di desain. Sering kali kita menemui ruang-ruang apartemen yang tidak ideal. Tidak hanya dari ukuran ruangan yang sempit, tetapi juga dari komposisi bentuk dan pengaturan tata ruang yang kurang baik. Hal ini akan sulit diatasi dengan desain yang convensional. Terkadang dengan kondisi ruangan tersebut kita harus berpikir lebih keras dalam menata ruangan. Salah satunya dengan mengunakan furniture furniture multi fungsi.

 

Berikut ini beberapa desain furniture yang dapat memecahkan solusi interior apartemen anda

  1. Lemari Baju dengan TV Panel – Seringkali hal ini terjadi pada ruangan yang sangat sempit dimana kita memerlukan penyimpanan baju yang cukup banyak, dan kebutuhan lain seperti Tv juga belum ter akomodir. Posisi tv dalam kamar tidur idealnya berada di posisi as ranjang. Sehingga saat menonton mendapatkan kenyamanan maksimal. Tv saat ini sudah sangat Tipis dan bisa hanya digantung pada dinding. Pintu lemari bisa kita manfaatkan sebagai panel TV
  2. TV putar – Penggunaan TV putar bisa menjadi solusi ruang sempit. Sekat ruangan bisa menggunakan TV putar untuk mengakomodir dua ruangan yang membutuhkan TV yang bisa di gunakan secara bergantian.
  3. Sofa Bed – Sofa bed meruapakan salah satu item paling favorit untuk interior apartemen. Sofa bed kami dirancang dengan sandaran lepas atau hanya penggunaan bantal saja untuk sandarannya. Sehingga memungkinkan penggunaan bed yang lebih leluasa
  4. Storage chair – Kebutuhan tinggal terkadang membutuhkan tempat penyimpanan yang ekstra. Seringkali ruang dibawah kursi merupakan ruang yang sering kali terbuang. Pemanfaatan ruang bawah kursi sebagai kabinet penyimpanan bisa menjadi solusi penyimpanan tambahan.
  5. Meja extension – Ruang tengah pada apartemen kada terlalu sempit untuk menempatkan meja makan yang ideal. Hal ini bisa diantisipasi dengan penggunaan meja extension yang bisa juga memanfaat sofa menjadi kursi makan.

Untuk mendapatkan gambaran holistik mengenai artikel diatas berikot kami tayangkan beberapa video aplikasi penggunaan furniture multi fungsi pada interior apartemen

https://youtu.be/eALbgmGS64Q

Furniture Multi Fungsi Solusi Ruang Sempit